Istilah Akuntansi


  1. Active Stock
→ Adalah saham yang banyak diperdagangkan di dalam bursa.
  1. Base Coins
→ Uang yang tidak layak beredar lagi karena rusak.
  1. Balance Sheet
→ Laporan tentang posisi keuangan perusahaan pada tanggal pembukuan; perkiraan harta dan perkiraan kewajiban yang disusun dalam kolom-kolom sejajar.
  1. Bank Note
→ Uang kertas yang dikeluarkan oleh bank dan merupakan alat pembayaran yang sah di suatu negara. Di Indonesia dikeluarkan oleh BI.
  1. Bond
→ Dokumen bermaterai yang menyatakan bahwa suatu pihak akan membayar sejumlah uang pada suatu waktu tertentu atau akan memenuhi suatu kontrak tertentu.
  1. Book of Original Entry
→ Buku jurnal harian.
  1. Cash Book
→ Buku catatan penerimaan dan pengeluaran uang tunai.
  1. Cheque
→ Surat perintah tanpa syarat kepada bank untuk membayar sejumlah uang tertentu, pada saat surat tersebut diserahkan kepadanya, dan agar perintah itu berlaku sebagai cek, isinya harus memenuhi syarat yang ditetapkan dalam undang-undang, antara lain memuat perkataan “cek”.
  1. Common Stock
→ Saham yang memberikan hak berupa deviden kepada pemiliknya kalau perusahaan bersangkutan mendapatkan keuntungan pada tahun tertentu. Selain itu saham ini juga memberikan hak kepada pemiliknya untuk mengeluarkan surat dalam Rapat Umum Pemegang Saham. Rapat ini diperlukan untuk memutuskan hal-hal yang mendasar bagi perusahaan misalnya perubahan anggaran dasar, pengangkatan dan pemberhentian direksi atau dewan komisaris, pengesahan neraca dan laba atau rugi perusahaan serta likuidasi.
  1. Ending Inventory
→ Persediaan barang pada akhir suatu periode.
  1. Finished Goods
→ Barang yang sudah selesai diproses dan siap dipasarkan.
  1. Ledger
→ Buku besar, yaitu kumpulan perkiraan-perkiraan suatu perusahaan untuk mencatat transaksi-transaksinya.
  1. Multilated Cheque
→ Cek yang rusak karena lusuh atau sobek sehingga tidak layak bayar.
  1. Payroll Journal
→ Jurnal pengeluaran kas yang digunakan untuk pencatatan pembayaran gaji dan upah kepada karyawan.
  1. Petty Cash
→ Uang yang digunakan untuk membayar pengeluaran-pengeluaran yang jumlahnya kecil.

0 komentar:

Posting Komentar